POSITION TITLE:
Cadet Operation (Ship Agency Department)
PURPOSE OF THE ROLE:
Mendukung tim operasional dalam pelaksanaan kegiatan keagenan kapal, termasuk pengurusan dokumen kapal, koordinasi dengan instansi terkait (KSOP, Imigrasi, Bea Cukai, Karantina), serta membantu administrasi dan pelaporan kegiatan operasional di pelabuhan.
REQUIREMENTS:
Kualifikasi Umum:
- Pria / Wanita, usia maksimal 24 tahun
- Lulusan D3/S1 Ketatalaksanaan dan Kepelabuhanan, Manajemen Transportasi Laut, atau jurusan terkait
- Fresh graduate dipersilakan melamar
- Mampu berkomunikasi dengan baik dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris (minimal pasif)
- Memiliki kemampuan administrasi dan dokumentasi yang baik
- Menguasai Microsoft Office (Word, Excel, Outlook)
- Bersedia bekerja dengan sistem shift dan di bawah tekanan operasional
- Jujur, disiplin, dan memiliki motivasi belajar tinggi
- Memiliki SIM A atau C menjadi nilai tambah
- Bersedia ditempatkan di area pelabuhan (lapangan)
Keterampilan & Kompetensi yang Diutamakan:
- Memahami prosedur clearance in/out kapal menjadi nilai plus
- Mampu melakukan koordinasi dengan instansi pelabuhan dan pihak eksternal
- Memiliki inisiatif tinggi dan mampu bekerja dalam tim
- Teliti dalam menangani dokumen dan data operasional
- Siap untuk mengikuti program pelatihan internal perusahaan
Benefit:
- Kesempatan belajar langsung dalam kegiatan keagenan kapal
- Pengalaman kerja lapangan di lingkungan pelabuhan
- Potensi untuk diangkat menjadi Staff Operation setelah program cadet selesai



